Marketing Activity – Customer and Dealer Trip

PT Hino Finance Indonesia (HFI) adalah perusahaan yang didirikan atas perjanjian usaha patungan antara Hino Motors Ltd., PT Indomobil Multi Jasa Tbk., dan Summit Global Auto Management B.V. (bagian dari Sumitomo Corporation). Hingga saat ini HFI telah memiliki 12 kantor diluar kantor pusat yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia.

Perkembangan HFI selama 10 tahun ini tentunya tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, seperti pemegang saham, karyawan, dealer, dan tentunya para pelanggan setia. Sebagai bentuk apresiasi, HFI sering mengadakan berbagai aktivitas yang melibatkan berbagai pihak yang berkontribusi bagi kemajuan HFI. Salah satu marketing activity yang baru saja dijalankan HFI adalah perjalanan wisata untuk Sales dealer dan customer VVIP yang rutin diadakan setiap tahunnya. Berikut rangkaian kegiatannya!

HFI & Sales Dealer Trip to Vietnam

Perjalanan wisata HFI bersama sales dealer dimulai dari tanggal 24 hingga 28 September 2024 dengan ditemani oleh dua tour leader yang akan bertanggung jawab untuk memandu perjalanan ini agar berjalan lancar.

Dalam perjalanan selama 5 hari 4 malam ini ada berbagai tempat yang dikunjungi oleh seluruh peserta, dan pastinya tidak ketinggalaan juga mengunjungi Sapa atau Sa Pa, sebuah kota kecil di Vietnam yang saat ini sedang menjadi destinasi favorit para wisatawan. Untuk lebih jelasnya, inilah rangkuman kegiatan perjalanan wisata bersama HFI dan Sales dealer ke Vietnam.

24 September 2024

Hari pertama perjalanan semua peserta harus sudah datang dan berkumpul di Bandara Internasional Soekarrno Hatta sejak jam 01:30 pagi untuk melakukan penerbangan ke Hanoi dengan jadwal jam 4.25 pagi. Setelah sampai di Hanoi, aktivitas pertama yang dilakukan adalah makan di Anh Hoa dan kemudian melanjutkan wisata ke beberapa destinasi, yaitu:

- Museum Mausoleum Ho Chi Minh

- Ba Dinh Square

- Temple of Literature

- Hoan Kiem Lake

- Belanja di Old Quarter Hanoi

Setelah puas menikmati berbagai destinasi wisata dan juga berbelanja, maka peserta diajak makan malam di Sen Tay Ho Buffet, sebelum check-in di Army Hotel, Hanoi.

25 September 2024

Hari kedua peserta diajak mengunjungi Kota Sapa. Waktu perjalanan yang dibutuhkan cukup panjang, sehingga peserta baru sampai di kota ini pada siang hari. Di kota ini, peserta diajak mengunjungi:

- Cat Cat Village

- Cat Cat Waterfall

- Stone Church

- Sapa Market

26 September 2024

Hari ketiga peserta diajak menikmati keindahan alam vietnam dari atas ketinggian dengan mengunjungi Puncak Fansipan menggunakan Fansipan Cable Car. Setelah selesai, peserta langsung diajak kembali menuju Hanoi untuk melanjutkan wisata di sana.

27 September 2024

Hari keempat peserta diajak mengunjungi Hoa Lu Old Citadel dan menikmati sensasi seru naik perahu menuju ke Tam Coc yang memiliki arti tiga gua. Gua ini memiliki bentuk bangunan dan struktur yang unik dan menarik.

28 September 2024

Hari kelima adalah saatnya peserta kembali ke Indonesia.


HFI & VVIP Customer Trip to Maroko - Spanyol

Selain dealer, customer VVIP juga turut diajak oleh HFI untuk melakukan perjalanan wisata, tetapi berbeda destinasi dan periode perjalanan. Pada aktivitas ini, HFI mengajak customer VVIP berwisata ke Maroko dan Spanyol yang dimulai dari tanggal 22 September hingga 1 Oktober 2024.

Peserta dalam perjalanan ini dibagi ke dalam 2 batch, dengan 10 orang peserta pada batch 1 dan 16 orang peserta pada batch 2. Berikut adalah rangkuman aktivitas wisata yang dilakukan.

22 September 2024

Seluruh peserta batch 1 berkumpul di Bandara Soekarno Hatta untuk penerbangan menuju Dubai dengan jadwal jam 17.40 WIB. Sementara peserta batch 2 berkumpul pada jam 10 malam WIB untuk penerbangan ke Dubai dengan jadwal jam 00.40 tanggal 23 September 2024. Sambil menunggu kedatangan peserta batch 2, seluruh peserta batch 1 menginap di hotel di Dubai untuk kembali melanjutkan perjalanan ke Morocco setelah peserta batch 2 sampai di Dubai.

23 September 2024

Peserta melanjutkan perjalanan ke Maroko dengan jadwal penerbangan jam 7.30 pagi. Setelah sampai di Maroko, peserta diajak menuju ke Hassan II Mosque dan selanjutnya check-in di Casablanca Marriott Hotel.

24 September 2024

Wisata hari kedua di Maroko, peserta diajak mengunjungi Agafay Desert dengan perkiraan waktu sekitar 3 jam menggunakan bus. Peserta juga diajak makan siang di Le Jardin Restaurant dan untuk makan malamnya disediakan dengan tema 1001 Malam ala Maroko. Setelah itu peserta check-in di Yes We Camp Luxury Camp.

25 September 2024

Pada hari ketiga wisata, seluruh peserta diajak menuju ke Marrakesh dan mengunjungi Majorelle Garden, The Museum of Yves Saint Laurent, Berber Museum, dan makan siang di Jardin du Lotus. Selanjutnya check-in di Sofitel Marrakech Palais Imperial & Spa.

26 September 2024

Pada hari keempat, seluruh peserta diajak berwisata ke The Koutoubia Mosque, El Bahia Palace, Saadian Tombs, The Menara, dan Its Garden. Selain itu, peserta juga bisa berbelanja di Djemaa el Fna. Sementara untuk makan siangnya adalah di Omazonia Restaurant dan makan malam di Dar Soukar Restaurant.

27 September 2024

Saatnya menuju ke destinasi negara selanjutnya, yaitu Spanyol. Di Spanyol peserta diajak mengunjungi Las Ventas Bullring dan Islamic Center dan Vicente Calderon Stadium. Setelah berwisata, melakukan check-in di The Westin Palace Madrid untuk beristirahat.

28 September 2024

Di Madrid Old Town, peserta bisa mencoba untuk menaiki transportasi di sana yaitu Tuk Tuk. Setelah itu, bebas berbelanja di Gran Via dan diberikan juga cash allowance seniai EUR 50. Sudah puas wisata dan berbelanja, selanjutnya makan malam di Paco Roncero.

29 September 2024

Saatnya melakukan city tour ke Toledo. Dalam city tour ini peserta akan melewati Cibeles Fountain, Alcala Gate, Santiago Bernabeu Stadium, dan Prado Museum. Masuk ke Madrid Royal Palace dan mengunjungi Santo Tome. Setelah itu, dilanjutkan dengan photo stop di Army Museum, Museo de Santa Cruz dan Primate Cathedral of Saint Mary of Toledo.

30 September 2024 - 1 Oktober 2024

Akhirnya liburan telah usai. Peserta kembali dibagi ke dalam 2 batch untuk perjalanan pulang ke Indonesia.

Itulah rangkuman aktivitas perjalanan wisata HFI bersama dealer dan juga customer VVIP. Dengan apresiasi yang diberikan oleh HFI, diharapkan hubungan yang terjalin antara HFI dengan sales dealer maupun customer dapat semakin erat.  Tidak hanya itu, apresiasi ini juga diharapkan menjadi pemacu bagi seluruh pihak yang selama ini mendukung HFI untuk terus meningkatkan kerjasamanya demi kemajuan bersama. Sampai Jumpa dalam kegiatan Trip HFI berikutnya!

Related Berita dan Artikel

HFI GOES TO SCHOOL - BERI EDUKASI PENTINGNYA PENGELOLAAN KEUANGAN KEPADA PELAJAR DI SD PERGURUAN RAKYAT 2

08 Oktober 2024

Jakarta, 8 Oktober 2024 – Dalam rangka mendukung Program Bulan Inklusi Keuangan (“BIK”), PT Hino Finance Indonesia (“Perseroan”) kembali mengadakan kegiatan literasi keuangan untuk pelajar. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kesadaran pelajar akan pentingnya mengelola keuangan mereka sejak dini. Kali ini Perseroan memberikan literasi keuangan kepada para Pelajar Kelas 5 dan 6 di SD Perguruan Rakyat 2 – Bukit Duri, Jakarta Selatan.

Marketing Activity – Customer and Dealer Trip

02 Oktober 2024

Sebagai bentuk apresiasi, Hino Finance Indonesia mengajak sales dealer dan Customer untuk melakukan perjalanan bersama HFI

RAYAKAN HARI PELANGGAN NASIONAL 2024, PT HINO FINANCE INDONESIA GELAR KEGIATAN KEBERSAMAAN DENGAN PELANGGAN

30 September 2024

Jakarta, 30 September 2024 - Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional tahun 2024, PT Hino Finance Indonesia kembali mengadakan kegiatan menarik yang dapat meningkatkan kebersamaan HFI dengan Pelanggan setianya.

PERUBAHAN HASIL PEMERINGKATAN TAHUNAN PT HINO FINANCE INDONESIA PERIODE 2024-2025

23 September 2024

Jakarta - 23 September 2024: Fitch Ratings Indonesia ("Fitch") telah menurunkan Peringkat Nasional Jangka Panjang PT Hino Finance Indonesia (HFI) dan peringkat surat utang mata uang lokal ke 'AA+(idn)' dari 'AAA(idn)', serta mempertahankan Rating Watch Negative (RWN).

PT Hino Finance Indonesia Berizin & Diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan